Sabtu, 11 Juli 2020

User Interface



User Interface

User Interface adalah tampilan visual sebuah produk yang menjembatani sistem dengan pengguna (user). Tampilan UI dapat berupa bentuk, warna, dan tulisan yang didesain semenarik mungkin. Secara sederhana, UI adalah bagaimana tampilan sebuah produk dilihat oleh pengguna.

Counter Strike Global Offensive


Counter Strike Global Offensive atau sering disebut CSGO adalah game Multiplayer First Person Shooter yang dikembangkan Valve dan Hidden Path Entertaiment menggunakan engine Source. Game ini dirilis pada platform Windows, OS X, Xbox 360, Playstation 3  pada 3 agustus 2013, dan dikeluarkannya versi Linux pada tahun 2014. Tidak sedikit pemain profesional yang terkenal pada game ini s1mple, stewie2k, FalleN dan masih banyak lagi. Game ini tidak tergolong mudah bagi yang belum pernah memainkan game bertipe FPS yang dimana pada game ini player harus bisa mengontrol rekoil, step dan menghapal setiap posisi yang berada di map. Ada beberapa mode dalam game ini yaitu casual, deatmatch, wingman dan competitive dimana setiap modenya memiliki kesulitan yang berbeda-beda. Game ini bisa dimainkan online dan offline dimana jika online kita  bermain dengan orang lain dan offline kita bermain dengan bot atau ai.

User Interface pada game ini sudah berganti-ganti sejak pertama game ini rilis, seperti pada gambar diatas user interface yang masih digunakan hingga sekarang pada menu awal atau lobby. Menurut Saya, tampilan CSGO saat ini terlihat simpel dan sederhana namun bagi para player lama memang sedikit membingungkan yang dimana set menunya berada di sebelah kiri berjejer kebawah dan menyisakan space yang sangat besar sekali di tengah yang diisikan dengan karakter dan news saja. Menurut saya terlalu membuang-buang space untuk bagian tengahnya karena cuma diisi dengan berita, market dan karakter tidak seperti sebelumnya yang berisi pilihan-pilihan menu. Pada sebelah kanan terdapat profil kita sendiri dan profil-profil teman kita yang sedang online atau orang-orang yang sedang online.

Player Unknown's Battlegrounds


Player Unknown's Battleground atau yang sering disebut PUBG adalah game Multiplayer Battle Royale yang dikembangkan oleh PUBG Corporation. Game ini resmi rilis pada desember 2017 untuk versi pc dan xbox one. Setelah itu pada tahun 2018 dikeluarkan yang veris mobile untuk Android dan iOS versi free to play nya. Lalu pada tahun 2020 dirilis untuk versi Playstation 4. Game ini bertemakan dimana kita sebagai player harus bisa bertahan hidup hingga zona terakhir dan yang terakhir hiduplah yang menang. Selain itu kita juga harus melawan sesama player lain untuk terus bertahan hidup. Saat mulai permainan dalam 1 game terdapat 100 orang yang turun di berbagai lokasi tanpa membawa senjata yang dimana senjata itu dapat ditemukan di berbagai tempat yang disediakan di peta. Di dalam game ini kita dapat bermain sendiri, orang lain atau teman kita sebagai satu tim. terdapat mode solo,duo dan squad yang beranggotakan 4 player.

User Interface pada game ini tergolong sederhana dan mudah di pahami untuk orang yang baru pertama kali bermain game PUBG. User Interface yang ada pada gambar diatas adalah UI pada Playstation 4 yang dibuat lebih sederhana agar dapat mudah dimainkan dimana pada sebelah kiri terdapat opsi-opsi dari play, training hingga settings terlihat jelas. karena ini versi konsolnya mungkin dipermudah agar dapat dimainkan dengan mudah dibandingkan dengan vesi pc ataupun mobile.

 World of Tanks Blitz


World  of Tanks atau WOT adalah game MMO yang dikembangkan oleh wargaming menggunakan engine Core Engine. Game ini mengambil konsep tank-tank yang pernah digunakan pada perang dunia ke 2 yang dimana player diharuskan menghancurkan tank lawan dengan kerja sama tim. Game ini dirilis pada tahun 2010 untuk versi PC nya dan setelah itu pada tahun 2014 dikeluarkannya versi mobile untuk Android dan iOS yang bernama World of Tanks Blitz atau WOTB. Game ini tergolong cukup mudah dimainkan karena misi pada game ini adalah menghabiskan seluruh lawan atau mengambil alih bendera musuh. Dalam game ini kita disediakan berbagai macam tank dari Light tanks, medium tanks, tank destroyers, heavy tanks dan Artilerry tanks. 

User Interface yang ada pada gambar diatas adalah yang versi blitz nya atau versi mobilenya. Menurut saya tampilan WOTB sekarang ini cukup sederhana namun bagi orang yang baru memainkannya mungkin sedikit bingung karena semua opsi menu ada di bagian sebelah kiri yang dimana hanya berbentuk ikon, untuk button bermainnya cukup mudah diakses karena terletak pada tengah atas menu yang memudahkan player untuk bermain. Pada bagian bawah menu memperlihatkan tank-tank yang player punya dan dapat dikategorikan sesuai tipe tank atau seringnya tank digunakan. ada 3 mode pada game ini yang dimana ada casual, supremacy dan rating battle dimana casual kita mengambil alih bendera musuh, supremacy mengambil 3 titik yang ada pada map dan mengumpulkan poin dan yang terakhir adalah rating battle atau rank match.

Daftar Pustaka


Sabtu, 23 Mei 2020

Skenario, Script dan StoryBoard pada Game Design

Skenario

Skenario adalah urutan cerita yang disusun oleh seseorang agar suatu peristiwa terjadi sesuai dengan yang diinginkan. Kalau dasar untuk pembuatan film adalah skenario, maka dasar untuk membuat game adalah design document atau lebih mudahnya disebut skenario game. Skenario game adalah langkah awal dalam membuat sebuah game, dengan skenario game dapat mempermudah kita menyelesaikan game yang akan kita buat. 

Skenario game adalah sebuah cerita khusus yang melatarbelakangi kejadian – kejadian dalam game. Kalau skenario menentukan interior dan eksterior, dekor, pemain, dan studio, serta pembuatan trik, dalam desain dokumen ada ketentuan program game, grafik, tokoh, animasi, suara, dan musik. Sampai di sini keduanya masih paralel. Berbeda dengan skenario yang merupakan sekuens linier dari adegan, turn around point, dialog, dan seterusnya; design documents adalah gabungan dokumen yang mendiskripsikan secara kompleks semua segi game yang direncanakan.


Script

Dalam pemrograman komputer, naskah adalah sebuah program atau urutan instruksi yang ditafsirkan atau dilakukan dengan program lain daripada oleh komputer prossesor. Skrip (script) adalah semacam bahasa pemrograman dalam tingkat kesulitan yang lebih rendah, tanpa aplikasi hasil kompilasi interpreter; skrip biasanya disisipkan ke dalam bahasa pemrograman yang lebih kompleks dan hasil skrip digunakan oleh bahasa pemrograman yang lebih kompleks itu. Contohnya ialah penyisipan skrip assembly ke dalam program Pascal untuk mengakses hardware pada level bahasa tingkat rendah. Skrip merupakan kumpulan sintaks bahasa pemrograman yang siap untuk di-compile.

StoryBoard

Storyboard adalah suatu sketsa gambar yang disusun secara berurutan sesuai naskah cerita. Dengan storyboard maka pembuat cerita dapat menyampaikan ide cerita secara lebih mudah kepada orang lain, karena dengan storyboard maka pembuat cerita dapat membuat seseorang membayangkan suatu cerita mengikuti gambar-gambar yang sudah tersaji, sehingga dapat menghasilkan persepsi yang sama dengan ide cerita yang di buat. Storyboard juga dapat di artikan sebagai naskah yang di sajikan dalam bentuk sketsa gambar yang berurutan, berguna untuk memudahkan pembuatan alur cerita maupun pengambilan gambar.

StoryBoard pada Game

Storyboard pada Game sedikit berbeda dari storyboard animasi, dimana pada storyboard game terdapat goal / mission yang akan dibuat pada game itu sendiri. Kemudian storyboard pada game menjelakaskan tentang alur permaianan itu sendiri seperti apa tergantung dari jenis game. misalkan game ber-genre arcade tidak memiliki alur cerita namun game terebut menitik beratkan pada perolehan point. Jadi storyboard yang dibuat yaitu bagaimana pemain mendapat nilai / point setinggi mungkin.
Fungsi Storyboard
1.     Menggambarkan sketsa cerita sebuah film/animasi berdasarkan garis besar seperti awal tengah akhir.
2.     Memudahkan saat membuat film.
3.     Merupakan perencanaan dalam membuat film (kalau dalam bangunan bisa disebut desain bangunan)


OpenToonz
Open Toonz adalah software animasi 2D yang didasarkan pada Toonz, software yang awalnya dikembangkan oleh pengembang Italia Digital Video S.pA. Setelah Dwango mendapatkan Toonz, mereka lalu mengembangkan dan mendistribusikan software tersebut sebagai program open source yang dapat digunakan dan dimodifikasi oleh siapapun, bebas biaya. OpenToonz memiliki beberapa fitur, termasuk di dalamnya fungsi-fungsi yang dikustomisasi oleh Studio Ghibli, yang telah menggunakan Toonz sejak lama.

Dwango telah mengembangkan efek visual yang memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan yang mereka miliki, juga fitur plugin yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan efek masing-masing. Sejak perilisannya, Dwango juga telah menambahkan modifikasi tambahan yang didasarkan pada feedback pengguna.

Fitur
Seperti yang diumumkan dalam website-nya, ada beberapa fitur khas dari OpenToonz yang sudah disesuaikan oleh Studio Ghibli:


·        Alat scanning GTS yang membantu proses scanning gambar.


·        Digital painting dengan beberapa kelebihan, salah satunya pengoperasiannya yang smooth.


·        Bisa pakai plug-in untuk mendapatkan efek animasi lebih.

Daftar Pustaka








Kamis, 30 April 2020

GAME ENGINE DAN UNITY 3D


APA ITU GAME ENGINE?


Game engine itu sendiri pada dasarnya adalah sebuah perangkat lunak atau bisa berdiri sebagai library yang dapat digunakan untuk membuat game. Adapun fungsi-fungsi dasar yang ada di dalam game engine bisa dilihat pada daftar di bawah ini: 
  • rendering baik 2D maupun 3D (bisa salah satu atau bisa keduanya)
  • physics engine
  • pengatur audio
  • scripting
  • pengatur dan penampilan animasi
  • networking dan streaming data
  • pengaturan memori
  • pengaturan grafis
Game Engine adalah system perangkat lunak yang dirancang untuk menciptakan dan pengembangan video game. Ada banyak mesin permainan yang dirancang untuk bekerja pada konsol permainan video dan sistem operasi desktop seperti Microsoft Windows, Linux, dan Mac OS X. fungsionalitas inti biasanya disediakan oleh mesin permainan mencakup mesin render ( “renderer”) untuk 2D atau 3D grafis, mesin fisika atau tabrakan (dan tanggapan tabrakan), suara, script, animasi, kecerdasan buatan, jaringan, streaming, manajemen memori, threading, dukungan lokalisasi, dan adegan grafik. Proses pengembangan permainan sering dihemat oleh sebagian besar menggunakan kembali mesin permainan yang sama untuk menciptakan permainan yang berbeda.


MENGENAI GAME ENGINE UNITY 3D

Aplikasi unity 3D adalah game engine merupakan sebuah software pengolah gambar, grafik, suara, input, dan lain-lain yang ditujukan untuk membuat suatu game, meskipun tidak selamanya harus untuk game. Contohnya adalah seperti materi pembelajaran untuk simulasi membuat SIM. Kelebihan dari game engine ini adalah bisa membuat game berbasis 3D maupun 2D, dan sangat mudah digunakan.

Unity merupakan game engine yang ber-multiplatform. Unity mampu di publish menjadi Standalone  (.exe), berbasis web, berbasis web, Android, IoS Iphone, XBOX, dan PS3. Walau bisa dipublish ke berbagai platform, Unity perlu lisensi untuk dapat dipublish ke platform tertentu. Tetapi Unity menyediakan untuk free user dan bisa di publish dalam bentuk Standalone (.exe) dan web. Untuk saat ini Unity sedang di kembangkan berbasis AR (Augment Reality).

Dengan Unity 3D kita dapat membuat game 3D, FPS dan 2d game bahkan Game Online, fitur" lain tentang Unity berikut selengkapnya :

1. Membuat Game 2D / 3D
2. Membuat Game FPS
3. Membuat Game Online.
4. Dukungan Konversi : Mobile Android, Iphone, Blackberry, Windows, Linux, Flash, Webplayer
5. Online Publish Google Play, Android market (kita bisa jual tuh game :v :v)
6. Dukungan kode : C#, Javascript dan Boo
7. Dukungan Extensi file, 3ds, obj, fbx
8. Dll

FITUR FITUR YANG ADA PADA UNITY 3D

Rendering

Graphics engine yang digunakan adalah Direct3D (Windows, Xbox 360), OpenGL (Mac, Windows, Linux, PS3), OpenGL ES (Android, iOS), dan proprietary APIs (Wii). Ada pula kemampuan untuk bump mapping, reflection mapping, parallax mapping, screen space ambient occlusion (SSAO), dynamic shadows using shadow maps, render-to-texture and full-screen post-processing effects.[4]
Unity dapat mengambil format desain dari 3ds Max, Maya, Softimage, Blender, modo, ZBrush, Cinema 4D, Cheetah3D, Adobe Photoshop, Adobe Fireworks and Allegorithmic Substance. Asset tersebut dapat ditambahkan ke game project dan diatur melalui graphical user interface Unity.

ShaderLab adalah bahasa yang digunakan untuk shaders, dimana mampu memberikan deklaratif “programming” dari fixed-function pipeline dan program shader ditulis dalam GLSL atau Cg. Sebuah shader dapat menyertakan banyak varian dan sebuah spesifikasi fallback declarative, dimana membuat Unity dapat mendeteksi berbagai macam video card terbaik saat ini, dan jika tidak ada yang kompatibel, maka akan dilempar menggunakan shader alternatif yang mungkin dapat menurunkan fitur dan performa.

Pada 3 Agustus 2013, seiring dengan diluncurkannya versi 4.2, Unity mengijinkan developer indie mengunakan Realtime shadows hanya untuk Directional lights, dan juga menambahkan kemampuan dari DirectX11 yang memberikan shadows dengan resolusi pixel yang lebih sempurna, textur untuk membuat objek 3d dari grayscale dengan lebih grafik facial, animasi yang lebih halus dan mempercepat FPS.

Scripting

Script game engine dibuat dengan Mono 2.6, sebuah implementasi open-source dari .NET Framework. Programmer dapat menggunakan UnityScript (bahasa terkustomisasi yang terinspirasi dari sintax ECMAScript, dalam bentuk JavaScript), C#, atau Boo (terinspirasi dari sintax bahasa pemrograman phyton). Dimulai dengan dirilisnya versi 3.0, Unity menyertakan versi MonoDevelop yang terkustomisasi untuk debug script.

Asset Tracking

Unity juga menyertakan Server Unity Asset – sebuah solusi terkontrol untuk defeloper game asset dan script. Server tersebut menggunakan PostgreSQL sebagai backend, sistem audio dibuat menggunakan FMOD library (dengan kemampuan untuk memutar Ogg Vorbis compressed audio), video playback menggunakan Theora codec, engine daratan dan vegetasi (dimana mensuport tree billboarding, Occlusion Culling dengan Umbra), built-in lightmapping dan global illumination dengan Beast, multiplayer networking menggunakan RakNet, dan navigasi mesh pencari jalur built-in.

Platforms

Unity support pengembangan ke berbagai plaform. Didalam project, developer memiliki kontrol untuk mengirim keperangkat mobile, web browser, desktop, and console. Unity juga mengijinkan spesifikasi kompresi textur dan pengaturan resolusi di setiap platform yang didukung.
Saat ini platform yang didukung adalah BlackBerry 10, Windows 8, Windows Phone 8, Windows, Mac, Linux, Android, iOS, Unity Web Player, Adobe Flash, PlayStation 3, Xbox 360, Wii U and Wii. Meskipun tidak semua terkonfirmasi secara resmi, Unity juga mendukung PlayStation Vita yang dapat dilihat pada game Escape Plan dan Oddworld: New ‘n’ Tasty.
Rencana platform berikutnya adalah PlayStation 4 dan Xbox One. Dan juga rumor untuk kedepanya mengatakan HTML akan menjadi platformnya, dan plug-in Adobe baru dimana akan disubtitusikan ke Flash Player, juga akan menjadi platform berikutnya.

Asset Store

Diluncurkan November 2010, Unity Asset Store adalah sebuah resource yang hadir di Unity editor. Asset store terdiri dari koleksi lebih dari 4,400 asset packages, beserta 3D models, textures dan materials, sistem particle, musik dan efek suara, tutorial dan project, scripting package, editor extensions dan servis online.

Physics

Unity juga memiliki suport built-in untuk PhysX physics engine (sejak Unity 3.0) dari Nvidia (sebelumnya Ageia) dengan penambahan kemampuan untuk simulasi real-time cloth pada arbitrary dan skinned meshes, thick ray cast, dan collision layers.

SUMBER SUMBER 

Jumat, 27 Maret 2020

PENGANTAR TEKNOLOGI GAME

TEKNOLOGI GAME

Game/permainan adalah sesuatu yang sangat digemari oleh anak-anak hingga orang dewasa. Game berarti “hiburan”. Permainan game juga merujuk pada pengertian sebagai “kelincahan intelektual” (intellectual playability). Sementara kata “game” bisa diartikan sebagai arena keputusan dan aksi pemainnya. Ada target-target yang ingin dicapai pemainnya. Kelincahan intelektual, pada tingkat tertentu, merupakan ukuran sejauh mana game itu menarik untuk dimainkan secara maksimal.


Beberapa waktu lalu istilah “game” dalam Bahasa Indonesia adalah  “permainan” identik dengan anak-anak  selaku pemain. Tentunya dalam permainan itu suatu kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak yang menurut mereka itu dapat menyenangkan hati mereka. Segala bentuk kegiatan yang memerlukan pemikiran, kelincahan intelektual dan pencapaian terhadap target tertentu dapat dikatakan sebagai game. Tetapi yang akan dibahas pada kesempatan ini adalah game yang terdapat di komputer, baik off line maupun online.


Saat ini perkembangan games di komputer sangat cepat. Para pengelola industry game berlomba-lomba untuk menciptakan game yang lebih nyata dan menarik untuk para pemainnya. Hal inilah yang membuat perkembangan games di komputer sangat cepat. Sehingga games bukan hanya sekedar permainan untuk mengisi waktu luang atau sekedar hobi. Melainkan sebuah cara untuk meningkatkan kreatifitas dan tingkat intelektual para penggunanya.

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI GAME


Teknologi Game Generasi Pertama (1952-1975)
Teknologi game rupanya diciptakan pertama kali oleh A.S. Douglas pada tahun 1952 di University of Cambridge. Douglas mendemonstrasikan game buatannya melalui tesis dalam rangka mengenai interaksi antara komputer dan manusia. Game pertama yang ada di dunia ini ternyata sangat simpel, yakni sebuah permainan Tic-Tac-Toe atau XOXO yang diprogram menggunakan komputer EDSAC vaccum-tube, dimana komputer ini memiliki layar CRT (Cathode Ray Tube).
Tesis serta teknologi game yang diulas oleh A.S Douglas membuat banyak orang terinspirasi. Bahkan pada tahun 1958 kemudian, William Higinbotham serta menciptakan game Tennis for Two yang dimainkan di osiloskop. Sama dengan Douglas, game ini juga masih sangat sederhana. Antarmukanya sendiri menampilkan lapangan tennis dari samping dan masih sangat terbatas.

Teknologi Game Generasi Kedua (1976-1983)
ada generasi kedua, teknologi game berkembang menjadi lebih baik dari sebelumnya. Masa ini dikenal dengan hadirnya grafik 8 bit atau kurang lebih 4 bit dalam sejarah komputer dan video game. Karena di tahun 1976, teknologi game berhasil dihidupkan kembali oleh Fairchild bersama karyanya yaitu VES (Video Entertainment System). Dalam dekade generasi kedua ini, banyak perusahaan yang menciptakan teknologi game berbasis konsol. Seperti Fairchild Channel F, Magnafox Odyssey versi 2, Attari 2600, hingga Attari 5200.
Dari berbagai besutan tersebut, perusahan-perusahan lain ternyata tidak dapat mengalahkan teknologi milik Attari 2600. Bahkan pada tahun 1980, berbagai produsen konsol baru bermunculan dan menjadikan Atari 2600 sebagai desain dan konsep dasar. Sehingga perkembangan game menjadi semakin maju.

Teknologi Game Generasi Ketiga (1983-1986)
Menurunnya penjualan konsol game tidak membuat perusahaan lain menghentikan produksinya. Bahkan pada akhir tahun 1983 silam, konsol game baru buatan Nintendo yakni Famicom/Nintendo Entertainment System (NES) resmi diluncurkan. Lebih hebatnya lagi, FAMICOM merupakan konsol game pertama yang menampilkan gambar dan animasi beresolusi tinggi. Dan kehadiran perangkat ini tentu saja disambut baik oleh masyarakat di seluruh dunia. Bahkan game legendaris yaitu Super Mario juga pertama kali muncul di perangkat besutan Nintendo dan Famicon ini.


Teknologi Game Generasi Keempat (1988-1993)
Melejitnya penjualan Nintendo bersama Super Mario-nya ternyata bertahan beberapa lama. Hal ini terbukti pada tahun 1988, Nintendo kembali mengeluarkan konsol game barunya dengan generasi 16 bit sekaligus membawa perubahan drastis pada gameplay, tata suara, grafik, dan lain sebagainya. Konsol game baru buatan Nintendo akhirnya disambut hangat oleh dunia.

Konsol game baru milik Nintendo yakni SNES (Super Nintendo Entertainment System) memang dapat menyaingi SEGA Megadrive pada tahun 1990 silam. Namun berselang setahun kemudian, SEGA meluncurkan game berjudul Sonic the Hedgehog, yang akhirnya menarik pecinta game. Karena secara kualitas gameplay, grafik, dan lain sebagainya tentu game ini jauh lebih baik ketimbang Super Mario milik Nintendo. Dan akhirnya Sonic the Hedgehog resmi menjadi saingan berat Super Mario.
Teknologi Game Generasi Kelima (1994-1999)
Untuk menyaingi Nintendo dan SEGA, lama tidak terdengar akhirnya Atari kembali meluncurkan konsolnya yaitu Atari Jaguar yang memiliki kecanggihan setara SNES dan Mega Drive. Namun sayangnya, penggunaannya yang lebih sulit membuat pecinta game kurang tertarik. Bahkan di generasi ini juga Sony untuk yang pertama kali mengeluarkan konsol game berbasis CD. Dan kemudian mengeluarkan Playstation yang menggunakan teknologi 32 bit.
Kedua konsol buatan Sony akhirnya berhasil menuai kesuksesan dan merebut perhatian para pecinta game. Konsol berbasis CD-nya saja menjadi salah satu konsol game terlaris sepanjang masa jauh mengalahkan Nintendo dan SEGA. Tentu saja merasa tersaingi, kemudian Nintendo kembali mengeluarkan konsol baru yakni Nintendo 64 dan SEGA merilis SEGA Saturn yang diciptakan untuk mengalahkan dominasi konsol besutan Sony.

Teknologi Game Generasi Keenam (2000-2013an)
Meskipun meluncurkan konsol barunya, tapi nyatanya Nintendo dan SEGA tetap tidak bisa mengalahkan penjualan Playstation milik Sony. Bahkan pada tahun 2000, Sony semakin merajalela dengan merilis Playstation 2 berbasis DVD dengan tampilan jauh lebih baik dari semua konsol milik Nintendo dan SEGA. Kehadiran Playstation 2 akhirnya meninggalkan jauh teknologi game milik kedua perusahaan yang bersaing ketat di generasi-generasi sebelumnya. Satu-satunya konsol yang dapat menyaingi Sony yakni hanya milik Microsoft yang diberi nama Xbox. Persaingan ketat tersebut akhirnya juga membuat SEGA mengakui kekalahannya dan mereka justru lebih memilih berkonsentrasi di bidang pembuatan game konsol.
Meskipun mendapat saingan baru, Xbox milik Microsoft ternyata tetap tidak mampu menyaingi persaingan Playstation 2. Pada era tersebut, Playstation 2 menjadi pemuncak penjualan tertinggi untuk konsol game.

 Teknologi Game Generasi Keenam (Sekarang)
Perkembangan konsol game semakin menjadi pada masa-masa ini, tiga perusahaan teknologi konsol game yaitu Sony, Microsoft, dan Nintendo masih bersaing dan terus mengeluarkan konsol-konsol game versi baru buatan mereka. Sony kembali mengeluarkan Playstation 3-nya dan meneruskan hingga sekarang Playstation 4. Nintendo masih berusaha bangkit dengan meluncurkan Nintendo Wii, dan Microsoft memperkenalkan Xbox 360 hingga terbaru Xbox One. Meskipun demikian, Microsoft dan Nintendo masih tidak dapat mengalahkan konsol game Playstation 4 milik Sony. Terlebih lagi baru-baru ini juga semakin meningkat perkembangan sistem game online yang tentu saja melibatkan player-vs-player. Keseruan tersebut membuat banyak pengguna game yang meninggalkan game-game single player bernotaben membosankan.

PENDAPAT PRIBADI MENGENAI PERKEMBANGAN TEKNOLOGI GAME

Perkembangan teknologi game menurut pribadi saya untuk sekarang ini sangat tidak memuaskan karena game-game saat ini mengembangkan sistem "microtransaction" yang dimana pemain harus membayar lebih untuk menikmati konten tambahan didalam game tersebut. pada jaman sebelum-sebelumnya kita bermain game yang dimana sekali bayar kita bisa menikmati game itu selamanya, namun untuk sekarang game-game kelas AAA seperti EA, Activision dan lain-lain menerapkan sistem microtransaction di dalam game mereka yang membuat para pemain harus merogoh kantong lebih dalam untuk game tersebut. Terlebih lagi belum skin-skin yang limited edition yang dimana kita harus membayar lebih untuk memiliki skin itu dan ada juga dimana game tersebut "Pay to win" yang membuat pemain harus membayar lebih jika ingin memenangkan permainan dengan mudah. 

Namun dari itu semua masih banyak developer-developer game yang masih mementingkan kepuasan pemain tanpa harus membayar lebih tetapi bisa menikmati game nya. Setelah itu, pesatnya perkembangan tekologi game, beberapa developer mengembangkan teknologi game yang dimana kita bisa merasakan bagaimana rasanya ada di dalam game yaitu teknologi VR (virtual reality). Teknologi dimana kita bisa merasakan berada di dalam game, tetapi untuk menikmati teknologi ini tidaklah mudah dan murah karena alat yang disediakan masih sedikit dan harganya yang mahal, namun terlepas dari itu semua dalam beberapa tahun kedepan kita dapat menikmati teknologi itu dengan mudah.
bermain dengan virtual reality


Daftar pustaka :




User Interface

User Interface User Interface adalah tampilan visual sebuah produk yang menjembatani sistem dengan pengguna (user). Tampilan UI dapa...